Twitter Lite, Media Sosial Menjadi Lebih Irit Kuota

0

Tiga hari yang lalu, Twitter sudah merilis format baru yakni Twitter Lite memberi pengalaman bersosial media lebih nyaman, lebih ringan dan cepat. Versi lite ini di akses dengan format web mobile bukan aplikasi.

Berita yang kami kutip di situs resmi blog.twitter.com, Twitter Lite ini saat Anda akses sangat-sangat cepat  kurang dari 5 detik dan hanya menyedot kuota dibawah 1 MB tampilannya pun lebih simple dan mudah digunakan. Meskipun tampilannya lebih simple tapi fitur utama yang penting masih tetapi dihadirkan seperti timeline, tweet, profil, direct massage, tends, media uploads, notifikasi dan-sebagainya.

Baca juga : 5 Urutan Terbaik Smartphone Nokia Pendatang Baru di Tahun 2017

Selain itu versi lite dilengkapi data saver yang bisa mengurangi penggunaan paket data, hal tersebut dapat mengurangi pemborosan sekitar 70 persen. Dengan begitu meskipun jaringan Anda masih 3G tetap bisa berselancar dengan baik.

Sekarang Twitter memiliki fitur baru yang berkerja sama dengan Google dan browser yang tersedia diperangkat Android. Fitur tersebut yaitu Push notifications, Offline access, Safe browsing dan One tap on home-screen (muncul notifikasi saat smartphone terkunci) yang pastinya tetap responsif.

Untuk dapat mengakses Twitter Lite bisa kunjungi mobile.twitter.com support pada semua perangkat seperti notebook, smartphone dan tablet.

Baca juga : Sedikit Bocoran Spesifikasi Xiaomi Mi 6 Terlihat di GFXBench

Open popup

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here