Cara Beli dan Registrasi Kartu by.U (Paling Mudah)

0
Cara Beli dan Registrasi Kartu BY.U
Cara Beli dan Registrasi Kartu BY.U

Belum lama saya mengetahui ada provider telekomunikasi yang tidak memiliki masa aktif. Ya betul-betul tak perlu isi pulsa untuk menambah masa aktif.

Provider tersebut adalah by.U salah satu produk yang dimiliki Telkomsel.

Well, tanpa lama saya langsung coba daftar, sebab emang lagi butuh, dan dari ingin mengganti kartu SimPATI yang jarang saya pakai, pasalnya saya harus isi pulsa tiap bulan hanya untuk memperpanjang masa aktif, padahal sangat langka saya pakai ahaha.

Oke tanpa berlama-lama lagi kita langsung saja ke tutorialnya.

Apa saja yang diperlukan untuk mendapatkan kartu by.U?

Sebenarnya untuk kartu by.U ini gratis, tapi kita perlu membeli paket internet.

  • Alamat e-mail (Untuk daftar di aplikasi by.U)
  • Uang sekurangnya Rp 20,000 (Untuk beli paketnya)
  • Nomor KTP dan KK (Untuk registrasi di akhir-akhir)

Download aplikasi:

Referral

Daftar dengan link referral ini, saya & Anda akan mendapatkan kuota tambahan masing-masing 2GB

[Daftar By.U]

Langkah-langkah

1. Buat akun byU dan pilih nomor

  1. Buka aplikasi by.U, lalu untuk login klik ‘Have an account‘.
  2. Untuk daftar akun, disini saya pakai Google Account untul login, karna lebih mudah aja, supaya gak perlu ketik e-mail dan password, cukup sekali klik.Google Account - Daftar By U
  3. Selanjutnya klik ‘Beli Paket‘, lalu Anda bisa pilih kuota yang murah saja, lalu klik ikon panah.Beli Paket - Kuota - BY.U
  4. Sekarang pilih nomor telepon byU yang tersediaPilih Nomor Baru By.U
  5. Untuk pengambilan kartu, saran saya pilih via Indomaret karna lebih cepat dan tak perlu menunggu kurir, cari Indomaret yang terdekat.Ambil Sendiri - Indomaret - By.U
  6. Nah untuk pembayaran saya juga pilih Indomaret, supaya sekalian.Pembayaran Indomaret

2. Pergi ke Indomaret

Pertama lakukan pembayaran, Anda bisa tanya ke kasir, seperti “Kak saya mau bayar by.U, apakah bisa”.

Nantinya anda akan diarahkan ke monitor layar sentuh i-PAYMENT

Tugas, masukan nomor byU yang dipilih tadi, dan kode pembelian yang Anda dapatkan, setelah itu Anda kertas pembayaran, berikan ke kasir kemudian bayar.

i Payment Indomaret by.u
i-Payment Indomaret

Jangan dulu pulang, setelah pembayaran berhasil nantinya pada aplikasi by.U akan berubah, terakhir Anda tinggal memberikan PIN Pengambilan, kasir pun akan mengambil kartu dan memprosesnya.

PIN pengambilan untuk ambil kartu SIM By.u

Selesai, kartu SIM pun akan diberikan. Prosesnya cepat kok, gak lebih dari 10 menit.

3. Registrasi

Setelah dapat kartunya, ya terakhir registrasi.

  1. Pasang kartu SIM-nya di HP Anda.
  2. Pastikan aktifkan internet selular yang berasal dari by.U agar bisa mendeteksi kartu. Pertama klik ‘Aktifkan SIM Card‘ lalu Lanjutkan dan pilih ‘Daftar
  3. Registrasi By.U
  4. Setelah itu, masukan nomor KK dan KTP.NIK KTP dan Kartu Keluarga - Registrasi BY.U

F.A.Q

Pertanyaan yang sering diajukan

1. Apakah bayar, berapa biayanya?

Untuk kartu by.U sebenarnya gratis, tapi Anda wajib beli kuota untuk awal-awal itupun Anda bisa pilih yang termurah.

Indomart pun mengeluarkan uang Rp 2,500 nominal tersebut untuk fee pembayaran.

  • Paket Kuota 5GB/14 Hari: Rp 15,199
  • Biaya Pembayaran Indomart: Rp 2,500
  • Total uang yang saya keluarkan Rp 17,699

Untuk pengambilan kartu juga gratis!

2. Apakah bisa langsung dipakai?

Tutorial versi video

Penutup

Kartu sudah aktif dan siap digunakan.

Sekarang saya sudah mengurangi pengeluaran Rp 25,000 perbulan untuk pulsa. Mungkin Anda juga yang lagi mengirit, bisa dipertimbangkan untuk buat by.U.

Review mungkin akan saya buat, tapi entah kapan. Seperti itulah tutorialnya, semoga dapat membantu, jika ada pertanyaan Anda tulis komentar di bawah.

Open popup

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here